Arti Garis Tangan Berdasarkan Primbon Jawa

Cara Membaca Garis Tangan dan Arti Garis Tangan - Gramedia

Garis tangan yang dipercaya memiliki arti bagi kehidupan seseorang. Garis tangan juga bisa menggambarkan nasib masa depan seseorang. Garis tangan yang telah dimiliki sejak lahir oleh seseorang. Bagi sebagian orang yang percaya mungkin akan mencari tahu arti dari garis tangan yang dimiliki olehnya. Berikut ini arti garis tangan yang dapat kita ketahui adalah:

Garis tangan lurus menurut primbon jawa adalah sebagai berikut ini:

  1. Orang yang aktif

Memiliki garis tangan yang lurus hal ini menunjukkan bahwa seseorang tersebut memiliki jiwa yang aktif. Hal ini juga dapat diibaratkan dengan seseorang yang memiliki pedang bermata dua. Dimana seseorang tersebut tidak dapat fokus pada satu hal, dan juga sangat aktif dalam berbagai kegiatan. Selain itu juga memiliki sifat agresif dan apabila melakukan sesuatu hal tidak berfikir panjang.

  1. Orang yang peka

Memiliki garis tangan yang lurus juga dapat menunjukkan bahwa seseorang memiliki rasa peka yang cukup besar terhadap orang lain. Memiliki sifat peka terhadap orang lain, membuatnya ingin berusaha membantu seseorang tersebut apabila dalam kesusahan.

  1. Orang yang keras hati

Memiliki garis tangan yang lurus juga berarti bahwa seseorang ini memiliki sifat keras hati. Dimana sifat keras hati ini dapat diartikan positif dan juga negatif. Hal positifnya dari keras hati dimana seseorang tersebut akan merasa keras hati untuk mencapai segala keinginannya. Dan menggapai segala impiannya. Sedangkan hal negatifnya adalah dimana seseorang yang keras hati tidak mau mendengarkan pendapat atau nasihat dari orang lain atau orang sekitarnya.

  1. Orang yang mendekatkan diri pada Tuhan

Memiliki garis tangan yang lurus juga dapat diartikan cenderung memiliki lebih mendekatkan dirinya kepada Tuhan. Hal ini berarti seseorang tersebut lebih senang dengan hal-hal yang dapat mendekatkan diri kepada Tuhan dan menyukai hal-hal yang berkaitan dengan spiritual.

  1. Orang yang cekatan

Mempunyai garis tangan yang lurus juga bisa mempunyai sifat yang cekatan. Dimana seseorang ini akan sangat cekatan terhadap segala kegiatan yang sedang dilakukan. Sifat ini tentunya sangat bagus apabila di miliki oleh seseorang.

  1. Orang yang royal

Memiliki garis tangan yang lurus memiliki sifat yang royal. Dimana seseorang tersebut mudah memberikan bantuan atau memberikan apa saja kepada siapa yang dekat padanya.  Sikap royal juga mungkin akan membuat seseorang menjadi lebih boros dalam hal keuangannya.

  1. Orang yang boros

Memiliki garis tangan yang lurus juga memiliki sifat yang boros. Dimana seseorang tersebut tidak dapat mengelola keuangannya dan tidak dapat menabung. Sehingga tidak dapat memiliki uang simpanan yang besar.

  1. Orang yang lebih memikirkan orang lain

Memiliki garis tangan yang lurus juga memiliki sifat yang lebih memikirkan orang lain di bandingkan diri sendiri. Seseorang tersebut akan lebih mementingkan kepentingan orang lain, Dan jika tidak seimbang maka perekonomian seseorang tersebut akan tidak sehat atau buruk.

  1. Orang yang memiliki pukulan panas

Memiliki garis tangan yang lurus juga dipercaya memiliki pukulan panas adalah seseorang tersebut saat memukul, menonjok atau menampar seseorang akan terasa sangat menyakitkan. Meskipun memukul dengan pelan tetap saja akan memberikaan efek yang sangat menyakitkan.

Dan diatas merupakan 9 arti garis tangan lurus berdasarkan primbon Jawa yang dapat kalian ketahui. Hal ini hanya gambaran dan dapat dipercaya atau tidak sesuai dengan keyakinan pribadi masing-masing.